Foto : 03.03.21 | InFrame Story |
Jodohmu tidak akan salah alamat. Berkali-kali kita mengatakan bukan maka akan tetap kembali jika memang itu tujuannya, berulang kali kita menolaknya maka akan tetap ada dihadapan jika memang dia orangnya. Berusaha sekeras mungkin untuk berbalik akan tetap bertatap jika memang kesana arahnya. Jodoh rahasia Allah yang kita tidak sangka-sangka kapan datangnya. InshaAllah akan baik jika itu pilihan-Nya.
Karena Cinta tidak bisa memilih kepada siapa ia akan jatuh, di mana ia akan berlabuh, tapi cinta akan tahu kemana ia akan berteduh. Meski telah pergi jauh tetap akan kembali utuh dalam peluk. Itulah cinta, ada yang sengaja dipertemukan namun tak bisa dipersatukan. Ada yang sementara ditakdirkan hanya untuk belajar saling mengikhlaskan, ada yang tanpa jadian langsung sah di pernikahan. Semua itu adalah proses yang Allah berikan sebagai pembelajaran untuk menuju kebahagiaan. We just need to trust it!
Meski sebelumnya pernah terjatuh, sejatuh-jatuhnya. Pernah tersungkur, sebegitu dahsyatnya. Pernah tertimbun, sebegitu dalamnya. Pernah terkurung, sebegitu sempitnya. Pernah mendung, sebegitu lamanya. Pernah terluka, sebegitu parahnya. Pernah hancur, sebegitu leburnya. Pernah merasakan semua kepahitan yang tak terbilang lagi banyaknya. Tapi percayalah, semua itu akan setimpal dengan semua kebaikan yang Allah telah siapkan untuk kita hamba-Nya. Percayalah, kita hanya terus perlu percaya kepada Allah.
Siapa yang sangka berawal dari teman seprofesian menjadi teman sepermainan dan berakhir gandengan di pelaminan. Bermodalkan keyakinan dari jawaban Doa disepertiga malam, aku "Iyakan" lamaran pernikahan. Tanpa pikir panjang akad dan resepsi pernikahan pun segera dilangsungkan, tepat pada tanggal yang sejak lama sudah direncanakan, hari itu 03.03.21. Padahal saat itu hilal calon suami aja masih belum kelihatan.
Itulah jodoh, Unik. Lelah mencari jauh-jauh padahal udah ada disekitaran. Kita aja yang cepat menyimpulkan 'bukan dia sang pangeran'. Padahal jika memang jodoh, kita bisa apa. Sebab semua perihal Allah yang tentukan. Meski dalam waktu singkat untuk persiapan acara InshaAllah dilancarkan.
Alhamdulillah. Bersyukur telah menjadi bagian dalam hidupnya, ada disetiap waktunya, menjadi makmum dalam shalatnya, menjadi peluk dalam peliknya, InshaAllah kita sampai ke syurga-Nya. Aamin 🤍
Komentar
Posting Komentar