Hai. . . Parents!
foto: BKKBNOfficial |
Dalam menjalin sebuah hubungan keluarga, ada kalanya kita tidak hanya bisa menjadi pasangan yang baik tetapi juga teman yang baik, terutama di masa sulit. Sebab menjadi teman yang baik bagi Pasangan dan Si Kecil dapat mendorong hubungan yang lebih harmonis.
Nah, untuk menjadi teman yang lebih baik lagi bagi pasangan dan Si Kecil, kita bisa mencoba beberapa cara seperti berikut ini
Pasangan :
1. Dukung setiap capaian pasangan
Ungkapkan rasa bangga kita ke pasangan, meskipun hanya melakukan hal kecil sekalipun. Kata-kata positif sangat dibutuhkan oleh pasangan sebagai bentuk apresiasi dari segala hal yang sudah dia upayakan.
2. Saling percaya
Kepercayaan jadi modal untuk membangun rasa nyaman dan aman. Saling terbuka satu sama lain dapat menumbuhkan rasa saling percaya dan bertambah cinta.
3. Hargai batasan yang dipunyai pasangan
Beri pasangan waktu dan tidak perlu kita kepoin semuanya, karena pasangan juga butuh privasi
4. Jujur dan jaga komunikasi
Semua bisa didiskusikan secara baik dan terbuka satu sama lain bersama pasangan
5. Ingat pasangan
Jangan sampai larut dalam peran masing-masing sampai lupa pada pasangan
Anak :
1. Pendengar yang baik
Apapun yang Si Kecil ceritakan, dengarkan dan tanggapi dengan baik. Tunjukkan bahwa kita bisa jadi teman berbagi segala ceritanya.
2. Beri ruang untuk melakukan salah
Ketika Si Kecil berbuat salah, ulurkan tangan kita untuk merangkulnya
3. Teman main sejati
Tidak terus-terusan kasih aturan saja, tapi kita bisa jadi teman main yang seru buat Si Kecil
4. Masuk ke dunianya
Saat mengobrol dan bermain dengan Si Kecil, coba melihat daro sudut pandangnya agar kita bisa lebih paham apa yang Si Kecil mau dan ucapkan
5. "Maaf yaa Nak..."
Saat kita salah atau ingkar janji, jangan lupa untuk segera minta maaf ke Si Kecil. Dari kejadian itu, Si Kecil bisa belajar bahwa orang tua juga bisa salah dan kita lebih mengutamakan hubungan dengan Si Kecil dibanding ego kita
Pasangan dan Si Kecil tuh bakal hidup bareng sama kita terus lho. Makanya sebisa mungkin kita jadi teman yang baik untuk mereka yuk di keluarga kecil kita. Upaya aku biar bisa jadi teman yang baik untuk pasangan dan Si Kecil, yaitu tetap saling jaga kepercayaan, jaga komunikasi, berpikiran terbuka, dan selalu hadir utuh buat mereka
Kalau kamu gimana nih, Parents? Upaya apa saja yang sudah kamu lakukan biar jadi teman baik untuk pasangan dan Si Kecil?
Komentar
Posting Komentar